Tutup Ropmen ke XII, Wakil Wali Kota Tikep: Semoga Kegiatan Ini Semakin Mempererat Silaturahim

    Tutup Ropmen ke XII, Wakil Wali Kota Tikep: Semoga Kegiatan Ini Semakin Mempererat Silaturahim
    Wakil Wali Kota Tikep Muhammad Sinen, saat menyerahkan piala kepada tim pemenang

    MALUKU UTARA - Sepak bola gawang sedang Rurusaya Open Tournament (Ropment) ke XII tahun 2022, resmi ditutup oleh Wakil Wali Kota Tidore Kepulauan Muhammad Sinen, di lapangan Banau Kelurahan Jaya Kecamatan Tidore Utara Kota Tidore Kepulauan Provinsi Maluku Utara, Jum'at (25/3/2022).

    Hadir dalam kegiatan ini Kapolres Tidore AKBP Yohanes Jalung Siram, Pimpinan OPD di Lingkup Pemerintah Kota Tidore Kepulauan, Muspika Kecamatan Tidore Utara serta Tokoh Masyarakat Kelurahan Jaya.

    Pertandingan ditutup dengan kemenangan Phenety FC dari Kelurahan Mareku pada liga final melawan Askom All Star dari Kodim 1505/Tidore.

    Wakil Wali Kota Tidore Kepulauan Muhammad Sinen dalam sambutannya mengapresiasi panitia penyelenggara,  Karang Taruna Rurusaya serta seluruh masyarakat Kelurahan Jaya dan semua pihak yang telah ikut ambil bagian menyukseskan pertandingan sepak bola gawang sedang ini sejak pembukaan hingga penutupan.

    "Saya mengapresiasi serta berterima kasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi menyukseskan penyelenggaraan sepak bola gawang sedang, Rurusaya Open Tournament hingga berakhir pada sore hari ini, " tutur Wawali

    Lebih lanjut, orang nomor dua di Kota Tidore Kepulauan ini berharap, semoga kegiatan ini semakin mempererat tali silaturrahim dan ukhuwah diantara sesama, baik panitia, tim maupun supporter.

    Ia juga berpesan agar jadikan olahraga sepak bola sebagai ajang yang mampu menyatukan hobi, sekaligus sosialisasi olahraga untuk menjaga tubuh tetap sehat.

    Diakhir sambutannya, Wakil Wali Kota Tidore Kepulauan Muhammad Sinen menyerahkan bantuan total bonus sebesar 40 juta rupiah kepada panitia penyelenggara dan uang pembinaan kepada tim peraih juara serta tim wasit. 

    Sementara itu, Ketua Panitia Penyelenggara Mahmud N. Djusmar dalam laporannya mengatakan, pelaksanaan Rurusaya Open Tournament XII 2022 ini bertujuan menghimpun dana guna untuk pembangunan mesjid At-taqwa Kelurahan Jaya.

    "Kegiatan ini kami gelar dengan harapan menghidupkan kembali persepakbolaan serta mempererat tali persaudaraan pada generasi muda se Kecamatan Tidore Utara khususnya dan Kota Tidore Kepulauan pada umumnya, " Tutur Mahmud

    Mahmud juga menambahkan, pada jeda pertandingan babak pertama dan kedua, ada pengundian kupon doorprize dari Panitia Penyelenggara untuk para penonton yang telah membeli karcis masuk.

    Adapun yang berhasil meraih juara 1 adalah Phenety FC dari Kelurahan Mareku, juara 2 Askom All Star dari Kodim 1505 Tidore, juara 3 bersama Putra FC dari Kelurahan Tuguwiha dan FR FC dari Kelurahan Folarora. Sedangkan top score diraih oleh Halil Prasti nomor punggung 10 dari Putra FC dan Pemain terbaik diraih oleh Agus nomor punggung 10 dari Askom All Star.

    Hadiah yang diperebutkan dalam kegiatan ini berupa uang tunai, trofi dan sertifikat, Juara 1 mendapat uang tunai sebesar 15 juta rupiah, juara 2 mendapat uang tunai sebesar 10 juta rupiah, juara 3 bersama mendapat uang tunai masing-masing tim sebesar 6 juta rupiah. 

    TIKEP TIDORE KEPULAUAN MALUKU UTARA MALUT
    Iswan Dukomalamo

    Iswan Dukomalamo

    Artikel Sebelumnya

    Pokdarkamtibmas Bhayangkara Resor Kota Tidore...

    Artikel Berikutnya

    Pengurus POSSI Tikep Resmi Dilantik, Wawali...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan

    Ikuti Kami